12 Cara Hindari Pencurian Data dari Hacker
Dikutip dari Liputan6.com 12 Cara Hindari Pencurian Data dari Hacker Oleh Agustinus Mario Damar pada 18 Mei 2016, 07:10 WIB Internet secara signifikan telah mengubah cara manusia berkegiatan, setidaknya dalam 10 tahun terakhir. Saat ini internet telah menjadi sarana penyimpanan beragam informasi, mulai dari kehidupan pribadi, bisnis, termasuk keuangan. Kemudahan akses yang ditawarkan oleh internet menjadi nilai tambah dunia maya menjadi pilihan sebagian besar orang memakainya. Di satu sisi, masalah keamanan adalah isu krusial yang masih dihadapi oleh pengguna internet saat ini. Kendati demikian, bukan berarti pengguna tak bisa mengamankan data dan informasinya di internet. Untuk itu, tim Tekno Liputan6.com merangkum 12 cara menghindari pencurian data di internet dari hacker, sebagaimana dikutip dari laman Lifehack, Rabu (18/5/2016). 1. Hapus informasi pribadi dari profil media sosial Informasi pribadi seperti alamat rumah, nomor telepon, dan pekerjaan seba